Agen PESIAR Desa Sidodadi Sukses Raih UHC Mencapai 100,54 Persen

19 Juli 2024
ADMIN
Dibaca 157 Kali
Agen PESIAR Desa Sidodadi Sukses Raih UHC Mencapai 100,54 Persen

sidodadi-penarik.desa.id - Prestasi gemilang diraih oleh Agen Pesiar Desa Sidodadi yang berhasil mencatatkan pencapaian luar biasa mencapai 100,54%. Capaian ini disampaikan dalam acara Forum Koordinasi, Monitoring, dan Evaluasi Implementasi Pelaksanaan Petakan, Sisir, Advokasi, dan Registrasi (PESIAR) yang berlangsung di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Mukomuko pada Selasa (16/7/2024).

Desa Sidodadi, yang menjadi salah satu dari tujuh desa yang meraih predikat Universal Health Coverage (UHC) Desa, menunjukkan komitmen yang luar biasa dalam menghadirkan jaminan kesehatan bagi masyarakatnya. Dalam kegiatan tersebut, pencapaian Desa Sidodadi Kecamatan Penarik mencapai 100,54%, menjadi bukti nyata keseriusan dan efektivitas program yang digalakkan oleh BPJS Kesehatan.

Ricco Hanggara, Kabag Kepesertaan BPJS Kesehatan Kantor Cabang Bengkulu, menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian tersebut, "Desa Sidodadi Penarik telah melampaui target dengan mencatatkan pencapaian 100,54% dalam program Agen Pesiar. Capaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh elemen masyarakat dan kerja sama yang baik antara BPJS Kesehatan dengan pemerintah daerah."

pesiar

Sekretaris Daerah Kabupaten Mukomuko, Abdiyanto, menambahkan apresiasi atas upaya keras yang dilakukan oleh para Agen PESIAR dan peran penting kepala desa serta perangkat desa dalam mendukung terciptanya kondisi kesehatan yang optimal di desa. "Prestasi ini menunjukkan komitmen kita dalam memastikan akses kesehatan yang merata dan berkualitas bagi seluruh masyarakat Mukomuko," ucap Abdiyanto.

Terlepas dari itu, Kepala Desa Sidodadi Parijan SE menyampaikan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam menggunakan layanan yang telah disediakan. "Bagi warga yang memiliki keluhan terkait BPJS Kesehatan, mereka dapat menghubungi Agen PESIAR Desa Sidodadi. Kami mengajak seluruh masyarakat untuk aktif berpartisipasi dan menggunakan layanan yang telah disediakan untuk kepentingan bersama," tambahnya.

Bapak Jalalludin, salah satu Agen Pesiar di Desa Sidodadi, dapat dihubungi melalui nomor handphone/WA 085273676354 untuk mendapatkan informasi lebih lanjut atau bantuan terkait layanan BPJS Kesehatan

Dengan pencapaian ini, diharapkan momentum positif ini dapat terus dijaga dan ditingkatkan, serta menjadi inspirasi bagi desa-desa lainnya untuk mengoptimalkan program jaminan kesehatan melalui Agen Pesiar.